UT Bengkulu Resmikan SALUT di Kab. Kaur

 

Kaur, 16 November 2023 – Wakil Bupati Kaur, Herlian Muchrim, ST, mendorong peningkatan pendidikan sebagai kunci utama pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) di daerahnya. Dalam langkah ini, Universitas Terbuka (UT) Bengkulu meresmikan Sentra Layanan Universitas Terbuka (Salut) Generasi Kaur di Desa Sekunyit, Kecamatan Kaur Selatan.

Salut UT hadir untuk memudahkan akses pendidikan tinggi bagi generasi muda Kaur dengan biaya yang terjangkau dan lokasi yang dekat. Herlian menegaskan dukungan penuh Pemerintah Kabupaten untuk program ini sebagai pendorong kemajuan pendidikan di Kabupaten Kaur.

 

Salut diharapkan dapat berkolaborasi dengan Pemerintah Kabupaten Kaur dalam mencetak lulusan-lulusan unggul yang menjadi motor penggerak kemajuan Kabupaten Kaur ke depan. Program ini menjadi tonggak penting di Kabupaten Kaur yang belum memiliki perguruan tinggi, memfasilitasi akses pendidikan tinggi tanpa harus meninggalkan daerah.

“Melalui Salut, proses kuliah menjadi lebih mudah dan biayanya lebih terjangkau,” ungkap Ketua Salut Kaur, Zainudin Sinaga S.Pd.

Salut tidak hanya ditujukan bagi generasi muda, tetapi juga memberikan peluang bagi kepala desa dan mereka yang belum menempuh pendidikan tinggi. Program ini diharapkan akan menjadi pilar utama kemajuan SDM Kabupaten Kaur, memberikan kesempatan bagi generasi muda untuk mewujudkan cita-cita tanpa harus meninggalkan daerah.

“Tujuan didirikannya Salut adalah untuk melayani calon mahasiswa dan mahasiswa UT yang berada di Kabupaten Kaur, terutama yang menghadapi kendala perangkat, jarak, jaringan, dan lainnya, guna mendukung program pembelajaran mereka”, ungkap Direktur UT Bengkulu.

 

Informasi Lainnya