PELAKSANAAN DAN MONEV TUWEB UT BENGKULU 20201

Dalam rangka mengoptimalkan pelaksanaan Tutorial Webinar (Tuweb) masa registrasi 20201, UT Bengkulu melakukan pelatihan tutor untuk membekali sekaligus melakukan penyamaan persepsi kepada seluruh tutor yang terlibat terkait mekanisme dalam pelaksanaan Tutorial Webinar (Tuweb). Pelatihan tutor ini dilakukan secara online menggunakan aplikasi MS. Teams sehingga dapat diikuti oleh semua tutor dikediaman tutor masing-masing. Pada pelatihan tutor ini dijelasakan bagaimana mekanisme dan ketentuan yang harus dipahami oleh seluruh tutor dalam melaksanakan Tutorial Webinar (Tuweb) pada kelas masing-masing tutor yang diampuh. Pada pelatihan ini dijelaskan secara rinci mulai dari bagaimana menggunakan aplikasi MS. Teams dan juga fitur-fitur yang harus dipahami oleh tutor dalam menggunakan aplikasi ini. Antusiasme terlihat pada pelaksanaan pelatihan ini dilihat dari banyaknya pertanyaan yang diajukan tutor pada sesi tanya jawab. Dengan diadakanya pelatihan ini diharapkan pelaksanaan Tutorial Webinar (Tuweb) yang dilakukan dapat berjalan dengan optimal.

Pelaksanaan Tutorial Webinar (Tuweb) UT Bengkulu dilakasanakan selama 4 kali pertemuan dimulai dari tanggal 18 April sampai dengan tanggal 10 Mei 2020. Jadwal pelaksanaan Tutorial Webinar dilakukan pada hari sabtu dan minggu. Setiap 1 kali pertemuan pelaksanaan Tutorial Webinar (Tuweb) dilakukan dengan durasi waktu 120 menit. Terdapat 1.155 kelas tuweb permata kuliah yang dilaksanakan di UT Bengkulu dengan melibatkan tutor sebanyak 469 orang tutor. Pada pelaksanaan Tutorial Webinar (Tuweb) ini terdapat 1 Mata Kuliah yang diundur pelaksanaanya karena tidak memungkinkan dilakukan sesuai dengan kebijakan dari UT Pusat yaitu mata kuliah Praktikum IPA. Pelaksanaan Tutorial secara online ini tentunya memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri baik bagi mahasiswa, para tutor termasuk juga bagi penyedia layanan Tutorial yaitu UT Bengkulu. Terlepas dari itu semua, UT Bengkulu berupaya seoptimal mungkin untuk menjaga kualitas pelaksanaan Tutorial agar dapat memberikan layanan prima kepada para mahasiswanya.

Dalam rangka menjaga kualitas pelaksanaan Tutorial Webinar (Tuweb), UT Bengkulu melakukan monitoirng dan evaluasi (monev) setiap pertemuan Tutorial yang dilaksanakan. Hampir seluruh Pegawai dan Staf UT Bengkulu terlibat dalam kegiatan Monev ini. Hal ini dikarenakan banyaknya jumlah kelas yang harus dilakukan proses monitoring. Dari hasil pantauan minggu pertama pelaksanaan tuweb, masih banyak ditemukan kendala-kendala di lapangan sehingga proses pelaksanaan Tutorial Webinar belum berjalan dengan optimal. Kendala utama yang menghambat proses pelaksanaan Tutorial Webinar (Tuweb) adalah permasalahan jaringan sinyal internet yang kurang bagus baik yang dialami mahasiswa maupun pada tutor. Hal ini disebabkan karena lokasi tempat tinggal para mahasiswa dan tutor yang berdomisili di daerah pelosok pedalaman sehingga akses untuk mendapatkan jaringanya internet yang bagus menjadi terkendala.

Kondisi ini tentu menjadi perhatian khusus bagi UT Bengkulu untuk mencari solusi sehingga proses pelaksanaan Tutorial Webinar (Tuweb) selanjutnya menjadi lebih baik. Untuk itu UT Bengkulu menghimbau kepada para tutor dan mahasiswa dalam mengoptimalkan pelaksanaan Tutorial Webinar (Tuweb) agar bisa mencari lokasi di mana akses jaringan internetnya bagus dengan tetap mengindahkan peraturan Pemerintah terkait masalah pandemic Covid 19. Selain itu juga, UT Bengkulu juga memberikan waktu yang fleksibel kepada para tutor dan mahasiswa yang terkendala pelaksanaan Tuweb nya untuk mengganti jadwal pelaksanaanya dengan tetap menjaga kualitas pelaksanaan Tutorialnya. Alhamdulillah, dengan antusiasme yang tingggi baik dari mahasiswa maupun para tutor yang rela berpetualang untuk mendapatkan jaringan internet yang baik sehingga pelaksanaan Tutorial Webinar pada minggu selanjutnya sudah berjalan dengan lebih baik lagi. Semoga pelaksanaan tutorial dimasa pandemic Covid 19 ini tetap bisa bermafaat bagi mahasiswa dalam memahami dan menyelesaikan perkuliahan di Universitas Terbuka.

WhatsApp chat