SEMINAR AKADEMIK BERTAJUK “MELAYANI BANGSA DENGAN INOVASI DAN DEDIKASI BERSAMA UNIVERSITAS TERBUKA” DALAM MENYAMBUT WISUDA DAERAH UT BENGKULU TAHUN 2024

Dalam rangka menyambut wisuda daerah, UT Bengkulu mengadakan acara Seminar Akademik dengan mendatangkan Narasumber yang ahli dibidangnya. Seminar Akademik ini bertujuan untuk memberikan bekal dan juga arahan bagi calon wisudawan yang akan memasuki dunia pekerjaan ataupun dunia professional setelah wisuda, serta lebih memantapkan pengetahuan  bagi lulusan yang telah memasuki dunia kerja sebelumnya, dengan mengusung tema “Melangkah Bersama UT : Melayani Bangsa Dengan Inovasi dan Dedikasi”. UT Bengkulu menghadirkan narasumber langsung dari COO Bencoolen Mall Bengkulu, Bapak Irwandi Putra dengan harapan lulusan dari Universitas Terbuka Bengkulu dapat menjadi entrepreneurship yang baik serta dapat menciptakan lapangan pekerjaan di Provinsi Bengkulu. Narasumber yang kedua yakni dari Karo SDM Polda Bengkulu, Bapak Kombes Pol Achmad Muchtarom, S.Sos., MH dan di moderatori oleh salah satu Tutor terbaik UT Bengkulu yaitu Ibu Diyas Widiarti.

“Kedepannya tujuan dan profesi apapun yang akan di ambil oleh para wisudawan diharapkan dapat memberikan kontribusi nyata bagi pembangunan bangsa dan negara, semua profesi yang digeluti akan lebih baik jika mendatangkan manfaat dan kemaslahatan bagi banyak orang”, pesan dari kedua narasumber untuk para lulusan dalam paparan materi seminarnya pada hari Senin, 26 Februari 2024 bertempat di Gedung Avenue Bengkulu.

Selain narasumber yang menyampaikan ilmu serta materi kepada lulusan, tidak lupa pula Direktur UT Bengkulu, Bapak Yusrizal, M.Pd menyampaikan pesan bagi para wisudawan dalam sambutannya, beliau mengatakan dengan diadakannya seminar akademik ini diharapkan mampu menjawab pertanyaan para wisudawan khususnya wisudawan yang ingin berwiraswasta dan menciptakan lapangan pekerjaan serta ingin mengembangkan ilmu-ilmu bisnis, sehingga para lulusan dapat bertanya langsung kepada narasumbernya kali ini. Harapannya setelah diadakan seminar ini para lulusan memperoleh bekal pengetahuan dan dapat menentukan tujuan setelah meraih gelar baik itu gelar sarjana maupun pasca sarjana.

WhatsApp chat