Bengkulu, 4 Oktober 2024 – Universitas Terbuka Bengkulu semakin memperluas jangkauannya kepada masyarakat di provinsi Bengkulu dengan meresmikan Sentra Layanan Universitas Terbuka di Kabupaten Seluma dan Bengkulu Selatan. UT Bengkulu meresmikan 2 SALUT di kabupaten Seluma pada tanggal 2 Oktober 2024, yaitu SALUT Merdeka yang berlokasi di Desa Sembayat dan SALUT FKPKBM Seluma yang berlokasi di jalan lintas 2 Jalur Simpang 6 Seluma.
Pada persemian SALUT Merdeka yang dipimpin oleh Rihim S, hadir Sekretaris Daerah Kabupaten Seluma, H. Hadianto, S.E., M.M. Pada Sambutannya, Sekda Kabupaten Seluma mengucapkan terima kasih kepada UT karena telah menghadirkan Universitas Terbuka di Kabupaten Seluma melalui SALUT Merdeka Seluma. Harapannya, mahasiswa UT di Seluma dapat mendapatkan layanan administrasi dan akademik secara langsung tanpa harus ke Kota Bengkulu.
Peresmian SALUT FKPKBM Seluma yang dipimpin oleh Budi Haryanto, S.Pd., dihadiri Asisten I Sekretariat Daerah Kabupaten Seluma, H. Hendarsyah, S.IP., M.T. Dalam sambutannya, Asisten I Sekda Kabupaten Seluma mengucapkan terima kasih kepada UT atas kehadiran SALUT di Kabupaten Seluma. Beliau berharap hadirnya SALUT di Kabupaten Seluma dapat memberikan manfaat bagi mahasiswa di kabupaten Seluma.
Sedangkan di kabupaten Bengkulu Selatan, UT Bengkulu meresmikan SALUT Manna pada tanggal 3
Oktober 2024. Pada peresmian SALUT yang dipimpin Wili Diwanty, S.Pd. ini dihadiri Asisten III Sekretariat Daerah Bengkulu Selatan, Aswan, S.H. Dinas Pendidikan Bengkulu Selatan, Polres Bengkulu Selatan, Polsek Kota Manna, Bappeda Bengkulu Selatan, Camat Kota Manna, Samsat Bengkulu Selatan, Bank Mitra
UT, dan kepala sekolah SD, SMK, SMA, dan PAUD di Bengkulu Selatan.
Selain dihadiri oleh pejabat setempat, persemian SALUT di lokasi yang berbeda, 2 (dua) di Kabupaten Seluma dan 1 (satu) di Kabupaten Bengkulu Selatan juga dihadiri para tokoh Masyarakat setempat, tutor dan mahasiswa masing-masing SALUT. Setelah dilakukan penyerahan izin operasional SALUT dari Direktur UT Bengkulu kepada masing-masing SALUT, dilanjutkan dengan peninjauan fasilitas yang disediakan SALUT sebagai sarana penunjang pelayanan terhadap mahasiswa UT.
Direktur Universitas Terbuka Bengkulu, Yusrizal M.Pd. berharap dengan diresmikannya Sentra Layanan UT di Kabupaten Seluma dan Kabupaten Bengkulu Selatan dapat dimanfaatkan dengan maksimal oleh Masyarakat yang ingin menempuh Pendidikan tinggi di Universitas Terbuka. Dengan adanya SALUT, mahasiswa bisa mendapatkan layanan administrasi maupun akademik dengan mudah, terjangkau, dan cepat. Dengan demikian tagline Universitas Terbuka yaitu “Menjangkau yang tidak Terjakau” dapat dirasakan oleh Masyarakat Kabupaten Seluma dan Kabupaten Bengkulu Selatan.