KEGIATAN PELATIHAN KEPEMIMIPINAN DAN ORGANISASI MAHASISWA PENERIMA BEASISWA BIDIKMISI UT POKJAR ARGAMAKMUR DI KABUPATEN BENGKULU UTARA

Dalam peran mahasiswa sebagai anggota masyarakat terdidik yang mengenyam pendidikan tinggi dan meraup pengalaman di berbagai bidang terkait profesionalisme dan kecakapan berorganisasi adalah calon terkuat untuk menjadi sosok pemimpin yang bisa diharapkan oleh masyarakat, untuk memberikan sumbangsih ilmu, tenaga dan ide-ide yang bisa membangun masyarakatnya dan memberikan bakti sebagai seorang mahasiswa. Untuk menunjang itu semua tidak hanya dibutuhkan dasar-dasar karakter di awal pembentukannya, namun dibutuhkan pula pelatihan dan pembentukan beserta penanaman nilai-nilai positif demi terciptanya tujuan besar membentuk para pemimpin yang sesungguhnya. Oleh karena itu perlu diselenggarakan kegiatan Pelatihan Kepemimpinan Mahasiswa UT, khususnya bagi mahasiswa penerima beasiswa bidikmisi Prodi Administrasi Negara Pokjar Argamakmur. Adapun tujuan kegiatan pelatihan ini adalah :

  1. Membentuk kader-kader pemimpin yang siap menjadi teladan umumnya di masyarakat dan khususnya di berbagai aktivitas keorganisasian internal Prodi Administrasi Negara Pokjar Argamakmur.
  2. Mengasah kemampuan softskill serta hardskill mahasiswa baru di bidang leadership, profesionalisme dan keorganisasian melalui organisasi internal & eksternal kampus.

Pelatihan Kepemimpinan dan Organisasi ini dilaksanakan pada tanggal 24 September 2022 yang berlokasi di SMK IT Argamakmur Kabupaten Bengkulu Utara dan Instruktur yang ditugaskan untuk Pelatihan Kepemimpinan dan Organisasi adalah Bapak Yusrizal, M.Pd, Direktur UPBJJ-UT Bengkulu dan Ibu Melly Triana, SH, MH yang juga merupakan Tutor Prodi Administrasi Negara dari Pokjar Argamakmur. Kegiatan Pelatihan Kepemimpinan dan Organisasi yang diselenggarakan di SMK IT Argamakmur Kabupaten Bengkulu Utara, diikuti oleh 24 orang mahasiswa penerima beasiswa bidikmisi Prodi Administrasi Negara Pokjar Argamakmur, dihadiri langsung oleh Pengurus Pokjar UT Argamakmur dan Kepala SMK IT Argamakmur.

Kegiatan Pelatihan Kepemimpinan dan Organisasi yang diselenggarakan di SMK IT Argamakmur Kabupaten Bengkulu Utara ini dibagi menjadi 3 (tiga) sesi, 2 sesi penyampaian materi dan 1 sesi tanya jawab. Dalam pembukaan Instruktur I sekaligus sebagai Direktur UT Begkulu terlebih dahulu memberikan sambutan sekaligus pembukaan secara resmi acara Pelatihan Kepemimpinan. Pada materi pelatihan pertama diberikan materi dengan pendekatan Cooperative Learning, dimana mahasiswa diminta melakukan instruksi tertentu di dalam kelompok kecil. Aktifitas ini memberikan berpraktik langsung kepada para mahasiswa dalam menyelesaikan tugas yang diemban secara kelompok. Terlihat dari hasil aktifitas berkelompok tersebut, kemampuan pengelolaan organisasi dan kepemimpinan mahasiswa masih perlu ditingkatkan, hal ini tercermin dari beberapa kelompok tidak dapat menyelesaikan tugas.

Setelah kegiatan aktifitas kelompok, dilanjutkan dengan pemaparan teori Kemampuan Dasar Yang Harus Dimiliki Dalam Tipe Kepemimpinan Situasional. Sementara itu pemateri ke 2, menyajikan materi pelatihan dengan judul; Pelatihan Kepemimpinan Mahasiswa Ilmu Administrasi Negara dalam mencetak pemimpin terbaik, berintegritas dan berwawasan kebangsaan. Selama kegiatan pelatihan berlangsung, mahasiswa selalu semangat dan sangat antusias menyimak penjelasan, mengerjakan tugas yang diberikan oleh para instruktur, dan rajin mengajukan pertanyaan terhadap para instruktur.

WhatsApp chat